Pokmaswas Fajar Bengawan

Mengenal Ikan Uceng (Nemachilus fasciatus)

Mengenal Ikan Uceng (Nemachilus fasciatus)
Penulis: R. Adhariyan Islamy Genus ini memiliki lebih dari 450 spesies dengan distribusi di Cina bagian selatan, Selatan dan Asia Tenggara, Baluchistan, Iran barat dan timur laut Afrika. Ikan dari genus Nemacheilus ditandai dengan sirip punggung yang agak pendek (7 atau 8 cabang), garis longitudinal, membentuk sebuah band diseluruh tubuh ke arah sirip ekor, bola mata berwarna hitam besar. Lubang hidung dekat satu sama lain , tubular tapi tidak diperpanjang sebagai sungut. Mulut setengah lingkaran, bibir agak berdaging, sangat berkerut, bibir atas dengan sepasang barbel (Kottelat et.al.,1993). Ukuran...

Sinergi untuk Keberlanjutan Pemanfaatan Sumberdaya Ikan di Perairan Umum Daratan

  Sinergi untuk Keberlanjutan Pemanfaatan Sumberdaya Ikan di Perairan Umum Daratan
Istilah Perairan Umum Daratan pertama kali disepakati dalam Round Table Forum Perairan Umum Indonesia ke-2 tahun 2005 di Palembang yang dihadiri oleh birokrat, pakar dan peneliti pusat dan daerah. Istilah ini digunakan untuk mengganti istilah perairan umum, perairan darat dan perairan tawar yang status kepemilikannya dikuasai negara. Perairan umum daratan (PUD) Indonesia yang meliputi danau, waduk, sungai, rawa dan genangan air lainnya, memiliki luas sekitar 54 juta ha. Luasan ini menempatkan posisi PUD Indonesia paling luas di negara asia setelah China (Kementerian Negara Lingkungan Hidup, 2004)....

Memberi Makan Ikan Bengawan Bukan Lagi Impian

Memberi Makan Ikan Bengawan Bukan Lagi Impian
Sudah lama kami Pokmaswas Fajar Bengawan memimpikan sungai yang bersih dan nyaman bagi ikan-ikan asli bengawan Brantas, tempat warga bisa bercanda dengannya, sebagaimana yang pernah kami saksikan di negeri orang. Sempat terlintas juga pertanyaan dalam diri kami, apa mungkin kami dapat memberi makan ikan yang di sungai? Tapi berdasarkan dari pengalaman kami hidup di tepi bengawan, kami punya keyakinan. Jadi bukan untuk menanggung hidup ikan, tapi sekadar untuk memberi makanan tambahan. Makanan utama ikan, biarlah sungai yang menjaminnya dengan habitatnya kami bantu intervensi. Kami tahu ikan...

Peningkatan Kapasitas Kelembagaan oleh DLHK dan USAID

Peningkatan Kapasitas Kelembagaan oleh DLHK dan USAID
Sungai merupakan bagian dari nafas kehidupan masyarakat desa yang penting untuk memenuhi sebagian kebutuhan masyarakat. Di bantaran sungai pula, denyut kehidupan kegiatan penduduk desa dapat kita lihat mulai dari kegiatan mandi, mencuci, hingga bergunjing. Sayangnya nilai-nilai tersebut seakan diabaikan oleh sebagian masyarakat yang beranggapan dan menjadikan sungai sebagai tempat pembuangan sampah. Terlecut atas kecintaannya terhadap sungai, ada sekelompok masyarakat mengawasi dan menjaga keasrian dan kebersihan Daerah Aliran Sungai (DAS) Brantas khususnya di Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Masyarakat...

Forum Pokmaswas Kirim Tim Water Rescue untuk Melasti Jolosutro

Forum Pokmaswas Kirim Tim Water Rescue untuk Melasti Jolosutro
Forum Pokmaswas Kabupaten Blitar mengirimkan tim Water Rescue untuk acara keagamaan saudara umat Hindu di pantai Jolosutro, Minggu, 19 Maret 2017. Ini merupakan bentuk pengimbasan dari Pelatihan Water Rescue yang telah diterima dari Badan Penanggulan Bencana Daerah di Pantai Tambakrejo pada akhir November tahun lalu. Forum Pokmaswas Kabupaten Blitar siaga mengamankan acara Melasti di Pantai Jolosutro. Siap mengamankan. Add caption Umat Hindu Kabupaten Blitar memulai proses Melasti. Umat Hindu Kabupaten Blitar memulai proses Melasti. Umat Hindu Kabupaten Blitar memulai proses...

Pemindahan Tukik Blimbing dari Pantai Serang ke Taman Kili-Kili

Pemindahan Tukik Blimbing dari Pantai Serang ke Taman Kili-Kili
Setelah melihat kondisi tukik Blimbing yang berada di tempat penangkaran penyu di Mbah jarwo  dan mendengar pertimbangan dari ...., Pokmaswas memutuskan untuk memindahkan tukik Blimbing dari Pantai Serang ke tempat konservasi penyu Taman Kili Kili yang berada di Desa Wonocoyo, Kecamatan Panggul, Trenggalek, pada Jumat, 03 Maret 2017. Sebagaimana telah diceritakan di SINI, telur-telur Penyu Blimbing dari Pantai Jolosutro telah menetas menjadi tukik-tukik. Tidak ada yang lebih membahagiakan daripada melihat tukik-tukik Blimbing yang imut dan menggemaskan. Rasanya kami seperti menimbang bayi...

Rapat Pokmaswas (Tindak Lanjut Laporan Illegal Fishing)

Rapat Pokmaswas (Tindak Lanjut Laporan Illegal Fishing)
Rapat gabungan Pokmasmawas Pud Samurai, Fajar Bengawan, Dewa Ruci, Tunjung Biru dan instansi terkait...tanggapan adanya laporan pelanggaran tentang penyetruman sungai brantas 18-02-2017 Sumber foto: Pokmaswas Samurai...

Peningkatan Kapasitas SDM dan Kelembagaan oleh DLH dan UNICEF

Peningkatan Kapasitas SDM dan Kelembagaan oleh DLH dan UNICEF
Dalam rangka upaya Konservasi Sumber Daya Air dan Pengendalian Kerusakan Sumber-Sumber Air,  Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Blitar bekerja sama dengan UNICEF (United Nations Children's Fund) mengadakan kegiatan kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM dan Kelembagaan bagi Pokmaswas bertempat di kediaman Mas Heru di Desa Satrean Kanigoro, Kamis (16 Februari 2017). Peningkatan Kapasitas SDM/Kelembagaan Pokmaswas oleh Dinas Lingkungan Hidup Kab. Blitar dan UNICEF. Tugas dan Fungsi Dinas Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Blitar Admin belum menemukan peraturan perubahan dari Badan Lingkungan...

Fajar Bengawan Lakukan Baksos untuk Korban Bencana Banjir Lodoyo

Fajar Bengawan Lakukan Baksos untuk Korban Bencana Banjir Lodoyo
Musibah sedang menimpa saudara kita di daerah Lodoyo. Sejumlah warga di beberapa wilayah harus mengungsi akibat banjir. Banjir terjadi setelah hujan dengan intensitas tinggi, hampir semalaman mengguyur Lodoyo. Air terus menggenang dengan beragam ketinggian, mulai hingga 20 sentimeter hingga sekitar 1,5 meter. Hujan tersebut juga mengakibatkan tanggul sungai Unut yang berada di Kecamatan Sutojayan jebol sekitar 20 meter, sehingga air melimpah ke perkampungan warga.  Wilayah terdampak banjir: Sutojayan, Bacem, Gondanglegi, Kedungbunder, (Kecamatan Sutojayan) Ngeni (Kecamatan Panggungrejo) Tim...